Selasa, 12 Oktober 2010

Ku Tak Bisa Memilikumu

Aku menyadari kasih
Ragamu kini tengah bersamaku
Menjalani sebuah kisah klasik yang indah
Menjadikan kita sebagai pemilik segalanya
Indah dipandang luar....

Tapi Kasih....
Aku tahu bahwa hatimu telah tertambat disana
Dalam hati seseorang yang telah kau cintai
Walau dia tlah berlalu
Tapi dia masih menjadi bagian hidup dalam hatimu
Seperti darah yang selalu mengaliri tiap nadimu
dan aku hanyalah udara yang hanya melewatimu untuk sementara

Kasih...
Jika kau memang masih berat meninggalkan hatinya
Berat merasakan Indahnya cinta dengan hati ini
Aku rela..
Melepasmu adalah suatu keindahan
Merelakanmu adalah suatu kebahagiaan...
Melihatmu bahagia adalah suatu kepuasan....
Walau aku tahu, hatiku tak bisa mendusta
Kalau aku sakit melihat segalanya....

Bias Cinta

Tak pernah kurasakan kehilangan yang mendalam
Begitu perih rasanya
Hancur menjadi tak berkeping
Pecah diantara reruntuhan hati
Aku hanya bisa meratap
Inikah balasan dari tulus cinta yang kuberikan?
Ku hanya bisa berucap
Jika memang cinta tak ada, kenapa semua harus nyata?
Kias cintanya, bias kasihnya
Menjadikanku patung dalam alam penuh nafsu
Menjebak dalam dunia yang begitu gelap
Kotor tapi indah...
Ku hanya bisa berkata....
Akankah ku masih menjalani cinta ini?
Begitu semu tanpa sebuah cinta
Begitu indah dalam kesamaran
Dalam sebuah alunan nyanyian hati yang terkorbankan
Bias cintamu telah membakar hijaunya hutan cintaku...

Dalam Alam

Dalam Alam....
Aku belajar berbagi
Menjadi kecil saat aku besar
Menjadi dewasa saat dalam sebuah kekacauan

Dalam Alam...
Aku belajar menghargai
Mengingatkan diri pada sesama
Mengikatkan hati untuk bercerita

Dalam Alam...
Aku mencoba menjadi seperti diriku
Walau Aku bukanlah siapa
Aku tak tahu dimana diri ini
Aku tak tahu kapan diri ini ada...

Dalam Alam....
Alam memberikan banyak pelajaran...
Memberikan banyak cinta..
Kasih sayang
Kedamaian....

Dalam Alam...
Sesungguhnya dia bergejolak
Menanti saat kemurkaan datang
Seperti hati ini
Ketika Kau hancurkan kedamaian yang ada....